Gerakan Satu Desa Satu Bank Sampah (SDSBS) di Provinsi Lampung adalah sebuah inisiatif Gerakan Edukasi dan Aksi Peduli Sampah. GSDSBS satu cara untuk membuktikan bahwa Solusi dan Penanganan Sampah Secara Nasional bisa mulai terjawab jika setiap desa memiliki Unit Pengelolaan Sampah Desa (UPSD) .
Sampai detik ini, dibanyak tempat, sampah selalu saja dianggap persoalan. Tidak sedikit upaya yang telah dilakukan baik dalam tataran dialog, diskusi, seminar, pencanangan dan lain sebagaianya. Namun ketika sudah memasuki ranah aksi, hanya tersisa beberapa gelintir pihak yang benar benar mau peduli dan melakukan aksi.
KPS Lampung menginisiasi gerakan ini dan menggugah lagi berbagai pihak baik pemerintah, akademisi, pemerhati, praktisi, komunitas, organisasi dan lembaga desa yang bersedia menjadi bukti Kepedulian Sampah.
Konsep Gerakan Umum:
a. Edukasi dan Aksi untuk menumbuhkan kepedulian Sampah di berbagai lapisan masyarakat.
b. Bekerja secara Sukarela
c. Membangun Jejaring Peduli Sampah Antar Desa
Info dan dukungan
Hubungi:
HP/WA 081272274677
email: kpslampung@gmail.com
Komentar
Posting Komentar